5 rekomendasi sandal eiger untuk traveling

5 REKOMENDASI SANDAL EIGER UNTUK TRAVELING + REVIEW EIGER KINKAJOU BUFFING


sandal eiger terbaru untuk traveling dan adventure
Sebagai traveler dengan mobilitas yang cukup intens―minimal sebulan sekali pasti ada aja agenda―gue nggak bisa bertumpu hanya pada 1 macam alas kaki. Apalagi, gue adalah traveler yang punya banyak minat. Ketertarikan utama gue memang menjelajah kota, tapi gue nggak nolak juga kalau ada yang ngajak naik gunung atau kegiatan alam lainnya. Di sisi lain, gue adalah traveler on budget, gue nggak bisa beli semua jenis sandal dan sepatu yang gue mau. Gue harus menyiasati supaya alas kaki yang gue punya sifatnya multifungsi. Tangguh, awet, bisa dipakai buat berpetualang, tapi tetap fashionable dipakai nongkrong, dengan harga yang ramah di kantong. Banyak maunya ya, Pak.

1. Eiger Kinkajou


Menurut gue, sandal Eiger Kinkajou ini cocok untuk menunjang penampilan agar terlihat gaya/trendi, tapi nggak terlalu formal. Sandal jepit Eiger ini berkualitas, tangguh, tapi desainnya yang unik (gaya) membuatnya terlihat berbeda jika dibandingkan dengan sandal jepit pada umumnya. Eh iya, selain jepit, sandal Eiger Kinkajou juga tersedia dalam model palang.
tampil trendi dengan sandal eiger kinkajou

2. Eiger Caldera

Sandal model ini juga menarik buat gue karena desainnya yang minimalis namun tetap tampil kokoh dan keren saat digunakan. Bobotnya yang cukup ringan membuatnya enak dipakai untuk kegiatan sehari-hari. Cocok juga kalo mau dipakai menjelajah bukit atau gunung.

3. Eiger Gecko Clip Bar

Katanya sandal ini nyaman banget dipakai dan punya grip yang bagus. Cocok digunakan untuk pergi berpetualang, namun tetap terlihat manis ketika diajak bersantai atau jalan-jalan di kota. Seperti kamu. Buat yang terbiasa menggunakan sandal jepit, Eiger Gecko Clip Bar juga bakal jadi pilihan karena nyaman, kokoh, dan nggak gampang lepas.

4. Eiger Salvage

Kaki gue sih bukan tipikal kaki yang berkeringat. Tapi tetep aja, pakai sepatu seharian itu rasanya pengap dan melelahkan banget, kayak di hari pertama dan kedua dalam perjalanan Bangkok-Pattaya kemarin. Karena tertutup, pori-pori di daerah kaki jadi terhambat. Akibatnya, kaki gue jadi bau, apalagi kalo gue pakainya kaus kaki yang udah berbulan-bulan nggak dicuci. Tapi di sisi lain, sepatu itu mampu menutupi aib gue karena nggak memperlihatkan kaki yang udah kayak ketela ini, hahaha.

Nah, Eiger Salvage ini pas banget buat yang galau dan dilema memilih antara sandal atau sepatu. Dengan kata lain, Eiger Salvage ini adalah sepatu yang punya “lubang-lubang ventilasi” untuk sirkulasi udara.

5. Eiger Toe Citadel

Buat yang suka berpetualang tapi nggak suka pakai sepatu yang terlalu tertutup, kamu bisa melirik sandal Eiger Toe Citadel yang terlihat layaknya fusion sepatu dan sandal. Mirip sama Eiger Salvage di atas. Sandal Eiger yang satu ini sangat cocok dipakai buat mendaki gunung dan melakukan berbagai kegiatan menantang di alam liar seperti arung jeram (rafting), menyusuri pantai, atau main ke curug biar kayak Instagrammers Indonesia masa qini.
sandal gunung eiger kinkajou tetap cocok dipakai jalan-jalan di kota

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Nama dan Bagian-bagian dari Sandal

cara bikin terompah modern

10 Rekomendasi sandal outdoor terbaik